Skip to main content
Berita Kegiatan

Tes Urine Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Karimun

Dibaca: 9 Oleh 29 Okt 2019Desember 12th, 2020Tidak ada komentar
Kepala BNN Kabupaten Karimun : Perempuan harus terlindungi dari bahaya narkoba!
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

karimunkab.bnn.go.id – Karimun, Dalam rangka pelaksanaan pencegahan dan deteksi dini kepada seluruh pegawai Satpol PP dan Damkar Kab.Karimun, maka pada hari ini Selasa (29/10) diadakan kegiatan tes urine untuk jajaran personil Pol PP pada Satuan Pol PP dan Damkar Kab. Karimun, Pemeriksaan tersebut dilakukan untuk mencegah penyalahgunaan narkoba di kalangan aparatur negara.

Asisten I sebagai Plt.Kepala Satuan Satpol PP dan Damkar, Drs.Moch.Tang,M.M mengatakan, tes urine dilakukan sebagai bagian dari pembinaan untuk mendeteksi penyalahgunaan narkoba. “Kami ajukan untuk pemeriksaan urine terhadap para pegawai dan Honor ini untuk memastikan seluruh personel Satpol PP dan Damkar Kab. Karimun terbebas dari pengaruh narkoba,” ujarnya.

Apabila hasil pemeriksaan ditemukan ada personel yang terindikasi positif narkoba, maka pihaknya akan memberikan sanksi tegas yang disesuaikan dengan aturan yang berlaku. “Kalau ada yang positif, diserahkan ke pimpinan. Biasanya ada assesment lanjutan kalau ada yang terindikasi. Kita dorong untuk pembinaan terutama rehabilitasi.

Sedangkan, sanksi disiplin ASN tetap berjalan karena walau bagaimanapun penggunaan narkoba melanggar aturan,” tuturnya.

Pihaknya berharap kegiatan pencegahan seperti ini terus dilakukan secara bertahap. “Mudah-mudahan kegiatan bisa berkelanjutan menyasar semua ASN Pemkab Karimun karena potensi terpapar pengaruh negatif narkoba selalu ada” tegasnya. Tes urine ini sebagai bentuk antisipasi dan pencegahan.

Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran menggandeng BNN Kab. Karimun dalam mealakukan tes urine tersebut. Ada sekita 180 Personil baik PNS atau Tenaga Honorer yang andil dalam tes urine dimaksud.

#stopnarkoba
#bnnkarimun
#bnnpkepri
#bnnri
#karimun
#ayorehab

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel